Apa itu Digital Arts? - Hello Dears, kali ini kita akan mebahas topik lanjutan dari Perbedaan menggambar dan melukis nih. Pada artikel tersebut saya sudah sedikit menjelaskan perbedaan pengertian dari gambar dan lukis beserta sedikit mengenai teknik dalam menggambar.
Setelah lebih fokus kepada penjelasan menggambar secara manual, kali ini kita akan fokus di teknik digital ya. Kita bahas yuk, berikut sedikit penjelasannya;
1. Tentang Digital Art
- Dalam mengekspresikan imajinasi di zaman teknologi ini, kebanyakan dari kita akan menggunakan yang termudah yaitu pasti yang berhubungan dengan teknologi juga. Inilah yang di maksud dengan digital.
- Dari segi pengertian secara umum, Digital Art (Seni Digital) dapat diartikan sebagai metode / teknik pengekspresian pikiran dan perasaan dalam bentuk visual / elektronik. Biasanya dengan bantuan sebuah software / perangkat. Bisa dengan program khusus komputer maupun aplikasi ponsel.
- Berbagai istilah telah digunakan untuk menggambarkan proses ini, diantaranya seni komputer (computer Art) dan seni multimedia (Multimedia Art). Bahkan ada juga yang menyebutnya sebagai "teknik manipulasi gambar / foto" di mana para pengguna bisa men-scan gambar atau langsung di foto dengan kamera untuk kemudian di edit.
- Hasil gambar digital dapat berupa gambar flat, 2D maupun tiga dimensi dengan berbagai macam efek tambahan yang super artistik.
- Beberapa fungsi utama Digital Art ini adalah untuk: Pembuatan logo suatu perusahaan atau merek produk, poster, brosur, komik berwarna, cover album musik / film, animasi kartun, iklan televisi, efek film, dan banyak lagi.
- Keahlian menggambar digital ini bisa di dapatkan secara otodidak dan juga dengan cara khusus seperti sekolah design maupun kursus-kursus.
2. Kontroversi Digital Art
- Nah, satu hal yang harus anda tahu juga adalah sebuah kontroversi yang mengatakan bahwa hasil gambar digital ini tidak bisa di kategorikan sebagai "seni" karena hanya merupakan sebuah skill nyata dan pengetahuan umum tentang teknik menggambar biasa.
- Tanpa harus memiliki jiwa/ bakat menggambar pun masih bisa menghasilkan sebuah gambar artistik, hanya dengan mengatahui trik dasar penggunaan program tentunya.
- Yah itu menurut beberapa ahli lho, bila anda punya pendapat lain, tidak mengapa. Toh pernyataan di atas masih dalam artian "kontroversi". Ada yang setuju dan ada juga yang tidak setuju, pro kontra gitu dech ^_^
- Seperti yang kita tahu bahwa seni seringkali di artikan sebagai pengembangan daya pikiran dan perasaan yang murni mengalir dari dalam diri seseorang dan tertuang dalam bentuk "image" yang artistik tanpa terlalu memikirkan trik khusus dan mengalir dengan apa adanya. Mungkin inilah yang menyebabkan tercetusnya pandangan di atas. Hmmmm.
- Meskipun begitu, tetap saja hasil gambar computer/ aplikasi ini patut di ciptakan dan di nikmati dengan rasa seni yang tinggi ;)
3. Kelebihan Digital Art
- Untuk pemula, hanya dengan mengetahui teknik dan cara dasar penggunaan suatu program, maka kita bisa bebas mendesain dan menciptakan apapun dan bagaimanapun bentuk yang kita inginkan.
- Bila salah meletakkan garis atau warna, kita bisa gunakan perintah "undo / kembali". Lalu melanjutkan kreasi sesuai dengan keinginan kita dengan sempurna.
- Hemat waktu, tidak perlu terlalu mengerahkan pikiran untuk membuat image baru, pada setiap program komputer / aplikasi biasanya sudah ada fitur penunjang seperti "cliparts" dan "backgrounds" yang beragam sesuai tema yang kita inginkan. Bisa membantu memperindah karya dan juga bisa menjadi contoh dan inspirasi dalam pengembangan gambar.
- Jenis huruf nya pun lebih lengkap dan beragam, tinggal pilih dan tambahkan ke gambar yang telah kita desin itu.
- Ukuran dan bentuk yang akan di hasilkan dari setiap program akan pas dan akurat. Hanya perlu meng-input angka yang diinginkan, maka akan secara otomatis akan di apply ke gambar.
- Semakin berkembangnya zaman, akan semakin banyak inovasi baru yang di hasilkan dan juga fitur penunjang kemudahan dari setiap program. Ini membuat kita lebih sadar teknologi dan perkembangannya dan akan terus mempelajari setiap pembaruannya.
4. Macam-macam Digital Art
- Art game
- Animations
- Computer art scene
- Computer graphics
- Cyberarts
- Digital illustrations
- Digital imaging
- Digital painting
- Digital photography
- Digital poetry
- Dynamic Painting
- Evolutionary art
- Generative art
- Interactive art
- Motion graphics
- Music visualization
- Photo manipulation
- Pixel art
- Render art
- Software art
- Systems art
- Textures
- Tradigital art
- Video Graphic
- Web Design
0 komentar:
Posting Komentar